Strategi Bisnis Fashion Modal Kecil Untuk Pemula

By | May 9, 2017

 

Tidak diragukan lagi, pakaian merupakan salah satu kebutuhan primer manusia. Namun dewasa ini, pakaian tidak lagi dianggap sebagai kebutuhan belaka, namun juga alat untuk meningkatkan prestise atau gengsi. Pakaian yang keren dan juga ‘kekinian’ tentunya semakin menancapkan pengaruh orang tersebut pada orang lain. Nah karena alasan tersebut, bisnis di bidang fashion merupakan ceruk bisnis yang paling memungkingkan untuk mengeruk keuntungan sebesar-besarnya. Masalahnya market bisnis fashion sudah dikuasai oleh para ‘naga’, baik skala offline maupun online. Nah bagi kamu yang tertarik dengan bisnis fashion namun terkendala budget yang minim, berikut kami sajikan beberapa strategi bisnis paling tepatnya!

images (2)

­Mulai Dari Yang Kecil

Sebagai startup yang memiliki modal terbatas, kamu bisa memulai bisnis fashion-mu dengan hal-hal kecil terlebih dahulu. Misalnya nih, kamu tak perlu menyewa ruko untuk memasarkan produk-produk fashion-mu, cukup gunakan ruangan yang ada di rumahmu sebagai etalase toko, lalu pasarkan lewat sosial media atau online shop. Tidak hanya itu, jika kamu belum bisa memproduksi pakaian sendiri, kamu bisa membeli pakaian dengan jumlah yang tidak terlalu banyak.

Ikuti Tren

Terkadang saat kita memulai bisnis baru, biasanya kita mulai mencari ide bisnis yang unik. Tidak ada salahnya memang, namun ketika hal itu direlasikan dengan budget minim maka hal itu bisa menjadi blunder. Jika kamu masih sangat terbatas dengan modal, pastikan ikuti saja tren fashion yang ada. Misalnya tren fashion hari ini yaitu pakaian muslim, maka kamu bisa masuk kedalam pasar pakaian muslim tersebut.

Jangan Lupakan Diskon

Saat memulai bisnis fashion, tentunya kamu membutuhkan stok pakaian yang cukup. Nah karena modalmu masih minim, kamu bisa membeli produk-produk pakaian yang dilabeli diskon. Tidak perlu beli di mall, karena kamu belum tentu menemukan promo diskon, dan juga biaya-biaya yang diperlukan lainnya. Nah strategi paling tepat untuk menemukan promo diskon yaitu lewat Bibli. Bibli merupakan online shop yang mengusung konsep layaknya mall. Nah salah satu e-commerce tersebesar di Indonesia ini selalu menawarkan promo diskon Blibli pada para online buyer. Kamu ‘pun bisa menemukan diskon Blibli di hadiah.me. Hadiah.me merupakan situs cashback yang juga menyediakan banyak diskon dari Bibli.

Cari Mentor Bisnis

Sebagai seorang pemula di bidang bisnis fashion, tentunya kamu masih sangat minim pengalaman. Nah agar bisnis fashion yang kamu miliki melesat cepat, sebaiknya cari mentor bisnis yang sudah makan asam garam di bidang fashion. Jika kamu kesulitan mencari mentor bisnis, tidak ada salahnya mengikuti seminar-seminar lalu catat nomor kontak dari pemateri yang mengisi acara pada seminar tersebut. Namun hari ini sangat banyak kok, kelas-kelas mentoring bisnis fashion, yang penting ada kemauan dan praktek!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *