10 Universitas Terbaik Menurut BAN-PT di Jakarta

By | October 2, 2017

10 Universitas Terbaik Menurut BAN-PT di Jakarta – Sebelum penerimaan mahasiswa baru dimulai, maka hal yang perlu diperhatikan oleh calon mahasiswa adalah menentukan jurusan serta universitas mana yang akan dimasuki. Pertimbangan demi pertimbangan perlu dilakukan, salah satunya yakni dengan mengetahui akreditasi yang dimiliki oleh universitas yang diincar. Berikut ini ada 10 daftar universitas terbaik menurut BAN-PT yang bisa jadi rekomendasi kamu dalam menentukan pilihan.

Universitas Indonesia

Universitas negeri yang satu ini memang menjadi favorit para calon mahasiswa, karena selain memang berkualitas ada banyak jurusan terakreditasi A yang dapat dipilih. Setidaknya ada lebih dari 100 jurusan yang mendapat akreditasi A, untuk detailnya silahkan lihat website resmi Universitas UI.

Universitas Gunadarma

Meski berstatus perguruan tinggi swasta, namun Gunadarma memiliki setidaknya 18 jurusan yang sudah terakreditasi A (untuk detail jurusannya, silahkan kunjungi website resminya).

Universitas Bina Nusantara

BINUS merupakan salah satu universitas bergengsi dan banyak diincar saat penerimaan mahasiswa baru dimulai. Universitas ini memiliki 11 jurusan yang telah terakreditasi A, untuk detailnya silahkan kunjungi website resminya.

Universitas Esa Unggul

Esa Unggul menjadi salah satu dari 10 universitas terbaik BAN-PT di Jakarta, memiliki 9 jurusan dengan akreditasi A di dalamnya. Untuk detailnya, silahkan kunjungi langsung website resminya.

Universitas Katolik Atmajaya

Universitas Katolik Atmajaya memiliki membuka penerimaan mahasiswa baru dengan 14 jurusan yang telah terakreditasi A, untuk detailnya silahkan kunjungi website resminya.

Universitas Islam Negeri

Universitas negeri yang satu ini memang menjadi salah satu universitas favorit yang ada, saat ini ada 24 jurusan yang telah terakreditasi A di dalamnya. Untuk melihat detailnya, silahkan kunjungi langsung website resminya.

Universitas Terbuka

Universitas pilihan yang satu ini juga cukup difavoritkan, ada 5 jurusan di Universitas Terbuka Jakarta yang telah memperoleh akreditasi A (detailnya dapat dilihat di websitenya langsung).

Selain dari 7 universitas di atas, Universitas Tarumagenara (12 jurusan akreditasi A), Universitas Mercu Buana (7 jurusan akreditasi A), dan STMIK masuk kategori universitas terbaik menurut BAN-PT. Momen kedatangan penerimaan mahasiswa baru memang harus dipersiapkan sedini mungkin, memilih universitas terbaik menjadi syarat utama agar kegiatan perkuliahan terasa lebih bermanfaat dan menyenangkan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *